(Tangerang Selatan, 30/06/2020) Zona Integritas merupakan predikat yang diberikan kepada instansi pemerintah yang pimpinan dan jajarannya mempunyai komitmen untuk mewujudkan Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBK/WBBM) melalui reformasi birokrasi, khususnya dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan publik.
PTBBN sebagai salah satu unit kerja yang berada di BATAN, mempersiapkan diri untuk memperoleh predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK). Tahapan proses yang saat ini sedang dilakukan oleh PTBBN untuk memperoleh predikat tersebut, yaitu dengan menyiapkan kelengkapan data dukung yang tercantum dalam Lembar Kerja Evaluasi Zona Integritas (LKE - ZI).